Mande Burung adalah hominid cryptid yang sering terlihat di hutan daerah Bukit Garo (Garo Hills), Meghalaya, India
Penampakan terbaru mahluk cryptid ini terjadi di bulan April 2007 dekat perkampungan Durabanda, Garo Hills. Saksi mata menyatakan mereka melihat dua mahluk dewasa dan dua lainnya masih kecil-kecil, sementara itu seorang saksi mata lainnya menyebutkan bahwa Mande Burung betina mengusir seorang manusia masih didusun yang sama yakni di Durabanda. Mahluk ini dilaporkan juga terlihat di Chokpot, saat tengah mencari kepiting disungai terdekat.
Mande Burung atau dalam bahasa lokal yang berarti Manusia Hutan atau manusia kera dari Garo Hills, agak mirip dengan Yeti dari Nepal, Yowie di Australia, Sasquatch di Kanada dan Bigfoot di Amerika dll. Kisah mengenai Mande Burung ini diceritakan turun temurun melalui mulut kemulut dari nenek moyang mereka.
Deskripsi dari Mande Burung menurut mereka adalah mahluk yang besar dan tinggi mirip seperti kera, berjalan dengan kedua kaki, memiliki rambut coklat kehitaman yang tumbuh panjang, memiliki kepala yang panjang dan terlihat seperti memakai topi yang runcing dan terkadang mahluk ini bau, tinggi sebenarnya tidak diketahui namun mungkin memiliki tinggi 8 kaki berdasarkan jejak kaki yang ditinggalkan mahluk tersebut. Jejak kaki Mande Burung yang ditemukan berukuran 13-15 inchi panjangnya, dan tampaknya mahluk ini cukup berat berdasarkan kedalaman dari tapak kaki mahluk ini.
The Achik Tourism Society (ATS) yang telah lama mencari mahluk ini berhasil menemukan beberapa bukti keberadaan dan kelangsungan hidup Mande Burung (jika mereka benar-benar ada). Mereka baru-baru ini mengumpulkan beberapa sampel rambut, yang merupakan satu-satunya bukti biologis yang mereka miliki, selain dari beberapa jejak, jejak kaki dan tanda goresan pada pohon.
Rambut dari penemuan mereka telah dikirim untuk diperiksa DNA serta dilakukan tes forensik.
Hal tersebut akan memberikan pencerahan jika Rambut tersebut nantinya dinyatakan sebagai "Mahluk raksasa yang belum terindentifikasi/Unidentified Giant Creature"
ATS juga mengeluarkan laporan yang komprehensif serta deskripsi tentang Mande Burung atau bisa disebut juga sebagai Bigfoot. Mahluk ini besar, mirip kera, rambut tebal menutupi seluruh tubuh, memiliki ukuran jejak kaki antara 13-15 inchi dengan tinggi 7.5 hingga 9 kaki serta berat berkisar 300kg. Mereka juga mencatat bahwa mahluk ini bertipe Herbivora, hanya makan pisang, akar pohon, buah-buahan, berry, namun juga dilaporkan juga makan kepiting.
Mereka juga berjalan dengan kedua kakinya (berdasarkan laporan penampakan 2002), mereka tidur disarang yang berada di lapangan terbuka (laporan penampakan 2002), mereka adalah mahluk pemalu dan pada dasarnya tidak membahayakan (laporan penampakan 2005), dan mereka adalah mahluk dengan kekuatan fenomenal.
Garo Hills terletak di tepi barat negara bagian Meghalaya, barat laut India. Kawasan ini berbatasan dengan Assam di sebelah Utara dan Barat, disebelah timur berbatasan dengan Khasi Hill serta di sebelah selatan berbatasan dengan Bangladesh.
Wilayah yang masuk dalam negara bagian Meghalaya ini dihuni oleh suku asli bernama A'chik atau Garo.
Suku Garo adalah orang yang sederhana dan suka kedamaian dimana pekerjaan utama mereka adalah bertani dan bercocok tanam.
Garo Hills memiliki hutan yang lebat dan ada yang masih belum terpetakan di India, memiliki konsentrasi flora dan fauna yang cukup banyak selain itu Garo Hills menyumbang 2 taman nasional serta cagar perlindungan buat burung.
Berikut ini beberapa type Mande Burung berdasarkan cerita dan kepercayaan mereka :
1. Mande Burung (Seperti Bigfoot)
2. Matdngdng (Sama seperti Bigfoot namun bergerak lebih cepat)
3. Ajaju (Bigfoot namun tidak memiliki sambungan siku dan dengkul)\
4. Matmemang (Roh Jahat yang menjerit, tidak terlihat)
Penampakan dan saksi-saksi berdasarkan catatan ATS :
1. Andol Chiring, Silkigre, South Garo Hills, Meghalaya - 15 November 1997
2. Jabatram, South Garo Hills, Meghalaya - 18th January 1999
0 comments:
Post a Comment